Archive for Oktober 2015
SEJARAH INTERNET
By : Unknown
SEJARAH INTERNET
Internet merupakan jaringan komputer yang dibentuk oleh Departemen Pertahanan Amerika Serikat pada tahun 1969, melalui proyek lembaga ARPA yang mengembangkan jaringan yang dinamakan ARPANET (Advanced Research Project Agency Network), di mana mereka mendemonstrasikan bagaimana dengan hardware dan software komputer yang berbasis UNIX.
Tujuan awal dibangunnya proyek itu adalah untuk keperluan militer. Pada saat itu Departemen Pertahanan Amerika Serikat (US Department of Defense) membuat sistemjaringan komputer yang tersebar dengan menghubungkan komputer di daerah-daerah vital untuk mengatasi masalah bila terjadi serangan nuklir dan untuk menghindari terjadinya informasi terpusat, yang apabila terjadi perang dapat mudah dihancurkan.
Pada mulanya ARPANET hanya menghubungkan 4 situs saja yaitu Stanford Research Institute, University of California, Santa Barbara, University of Utah, di mana mereka membentuk satu jaringan terpadu pada tahun 1969, dan secara umum ARPANET diperkenalkan pada bulan Oktober 1972. Tidak lama kemudian proyek ini berkembang pesat di seluruh daerah, dan semua universitas di negara tersebut ingin bergabung, sehingga membuat ARPANET kesulitan untuk mengaturnya.
Oleh sebab itu ARPANET dipecah manjadi dua, yaitu "MILNET" untuk keperluan militer dan "ARPANET" baru yang lebih kecil untuk keperluan non-militer seperti, universitas-universitas. Gabungan kedua jaringan akhirnya dikenal dengan nama DARPA Internet, yang kemudian disederhanakan menjadi Internet.
KONSEP NEW MEDIA
New Media adalah semua cakupan istilah abad 21 yang digunakan untuk menjelaskan semua yang terhubung ke internet dan saling mempengaruhi antar teknologi, gambar dan suara. Sebenarnya, definisi dari new media berubah tiap hari, dan akan berlanjut seterusnya. New Media berkembang dan berubah secara terus-menerus. Akan jadi apa dikeesokan harinya sebenarnya tidak dapat diduga oleh kita, tapi kita tahu bahwa New Media akan terus berkembang dengan cara yang sangat cepat. Bagaimanapun, dalam rangka memahami sebuah konsep yang sangat rumit dan tak berbentuk kita butuh sebuah garis dasar. Sejak Wikipedia telah menjadi satu dari gudang ilmu yang paling popular dalam era new media, akan sangat bermanfaat untuk memulai dari sana
INTERNAL
Pengertian pengendalian internal (internal control) adalah merupakan semua elemen dari sebuah organisasi yang diambil bersama-sama dalam mencapai tujuan organisasi, atau tindakan yang dapat meningkatkan kemungkinan mencapai tujuan perusahaan. Dalam teori akuntansi dan organisasi, pengendalian intern didefinisikan sebagai suatu proses, yang dipengaruhi oleh sumber daya manusia dan sistem teknologi informasi, yang dirancang untuk membantu organisasi mencapai suatu tujuan atau objektif tertentu. Internal Control merupakan suatu cara untuk mengarahkan, mengawasi, dan mengukur sumber daya suatu organisasi. Ia berperan penting untuk mencegah dan mendeteksi penggelapan (fraud) dan melindungi sumber daya atau aset. dijelaskan bahwa manajemen harus melakukan proses Audit Pengendalian internal, tujuannya untuk memastikan apakah bawahannya telah melaksanakan tugasnya sesuai dengan sistem dan prosedur sehingga terhindar dari kemungkinan adanya kecurangan.
PENGGUNA INTERNET
Pengguna internet adalah Manusia, yang biasa dimanfaatkan untuk membantu dalam pekerjaan sehari-hari, juga dapat berkomunikasi secara cepat antara pengguna meskipun dalam jarak yang jauh. Internet juga digunakan untuk mencari ilmu pengetahuan dan pengalaman dengan mudah sehingga internet sangat membantu kehidupan manusia.
PENERAPAN NEW MEDIA
Manfaat New Media :
1. Bidang Pendidikan
Dalam bidang ini, tentunya manfaat new media sangat besar, dan di rasakan sekali oleh para pelajar atau mahasiswa. Para pelajar atau mahasiswa seperti saya bisa mencari bahan bahan materi yang di perlukan oleh mereka, jadi kita dapat mengurangi biaya dalam membeli buku, karena kita bisa men-download suatu buku digital yang isinya adalah bahan-bahan materi yang kita perlukan, dan filenya bisa kita simpan dalam direktori yang ada dalam laptop ataupun notebook, jadi lebih simple dan praktis, tinggal membawa laptop atau notebook kita jika diperlukan tanpa harus keberatan membawa buku yang banyak.
2. Bidang Kesehatan
Dalam bidang ini ,banyak sekali manfaat yang di rasakan langsung oleh orang yang sedang sakit, atau orang yang ingin mencari sesuatu bahan alami untuk menjaga kesehatan. Biasanya orang mengakses website yang isinya adalah resep obat yang tradisional.
3. Bidang Pencarian Kerja
Dalam bidang ini juga tentunya sangat berguna untuk orang - orang yang ingin mencari pekerjaan. Karena lewat New Media orang bisa menetahui lowongan pekerjaan, tanpa harus membeli koran atau keliling ke tempat perusahaan. Karena biasanya setiap instansi / perusahaan memiliki website , jadi kita cukup melihat website dari instansi itu. Melalui New Media juga para pelamar kerja bisa mendaftar lewat online.
Contoh Aplikasi new Media :
GOOGLE
Salah satu mesin pencari yang paling banyak digunakan di Dunia yang mampu mencari berbagai macam informasi ini di berbagai belahan dunia ini memang digemari banyak kalangan. Mesin pencari yang ditemukan Larry dan Sergey ini juga salah satu mesin pencari yang memiliki penghasilan terbesar disbanding mesin pencari yang lain. Namun dibalik itu semua ada sisi positif dan negative dari google
Sisi positif:
·Kemudahan akses kapanpun dan dimanapun
·Index hasil pencarian yang rapih dan enak dilihat
Sisi negative:
·Terlalu banyak iklan
· Kurangnya secure system untuk pengakses
FACBOOK
Salah satu media sosisal dengan pengguna terbesarnya adalah Indonesia ini adalah media sosial yang memungkinkan penggunanya untuk saling berbagi informasi via wall, chatting, photo/video sharing. Didirikan Mark Zuckerberg pada tahun 2004, facebook adalah satu dari sekian anyak media sosial yang saat ini masih bertahan dan masih digemari oleh penggunanya
Sisi positif:
·Kemudahan berbagi informasi
·Dapat menjadi forum diskusi untuk hal hal postif dan bermanfaat
Sisi negative:
·Kadang terdapat koten yang mengandung sara
·Kurangnya secure system untuk pengakses
Twitter
Tak jauh berbeda dengan Facebook, Twitter adalah salah satu media sosial yang dapat memudahkan penggunanya untuk berbagi informasi. Didirikan bulan juli 2006 oleh Jack Dorsey, twitter saat ini adalah salah satu media sosial terbesar dengan pengguna yang terbilang banyak juga memiliki sisi positif dan negative.
Sisi positif:
·Kemudahan berbagi informasi
·Dapat menjadi forum diskusi untuk hal hal postif dan bermanfaat
Sisi negative:
·Kadang terdapat koten yang mengandung sara
·Kurangnya secure system untuk pengakses
KaskusFJB
Salah satu subforum dari forum online pertama dan terbesar di Indonesia ini adalah forum yang menyediakan jasa jual beli bagi para user/non userya. Banyak barang yang dapat dijual dan dibeli mulai dari jasa joki skripsi sampai besi tua ada di kaskusFJB. Namun ada sisi positif dan negative dari kaskus FJB beberapa contohnya seperti.
Sisi positif:
·Banyak Pilihan karna barang yang dijual bervariatif
·Harga barang dapat dinegosiasi antara penjual dan pembeli
Sisi negative:
·Masih banyak penipuan
·Kadang barang yang diterima tidak sesuai dengan iklan yang ada di Kaskus FJB
Komponen New Media
Pada new media ada beberapa komponen seperti Pembuat,penyalur dan pemakai juga media yang digunakan agar dapat berhubungan dengan new media,diantaranya adalah sebagai berikut:
Produsen
merupakan orang yang menciptakan wadah atau sarana new media itu sendiri komponen ini berperan sebagai pencipta atau pembentuk new media.
Distributor
sebuah perantara yang menghantarkan sarana media atau bisa disebut media yang berfungsi mengahantarkan pemakai untuk memakai sarana itu sendiri.
Konsumen
orang yang berperan sebagai konsumen sebuah sarana media atau new media yang berfungsi untuk memakai new media.
Pendapat saya mengenai New Media :
New media sangat membantu kehidupan saya seharihari, terutama dalam kemudahan berkomunikasi dengan orang lain pada jarak yang berjauhan, dan juga dapat membantu mencari tugas dan juga hal-hal yang inging kita ketahui dengan adanya Aplikasi Google, wki, kaskus maupun youtube. Jadi menurut saya New media memudahkan saya dalam kehidupan sehari-hari.
DIGITAL TELEVISION
TV Digital
Televisi digital (bahasa Inggris: Digital Television, DTV) atau penyiaran digital adalah jenis televisi yang menggunakan modulasi digital dan sistem kompresi untuk menyiarkan sinyal video, audio dan data ke pesawat televisi. TV Digital bukan berarti pesawat televisinya yang digital, namun lebih kepada sinyal yang dikirimkan adalah sinyal digital atau mungkin yang lebih tepat adalah siaran digital (Digital Broadcasting). Televisi resolusi tinggi atau high-definition television (HDTV), yaitu: standar televisi digital internasional yang disiarkan dalam format 16:9 (TV biasa 4:3) dan surround-sound 5.1 Dolby Digital. TV digital memiliki resolusi yang jauh lebih tinggi dari standar lama. Penonton melihat gambar berkontur jelas, dengan warna-warna matang, dan depth-of-field yang lebih luas daripada biasanya. HDTV memiliki jumlah pixel hingga 5 kali standar analog PAL yang digunakan.
TV Analog
Televisi analog mengkodekan informasi gambar dengan memvariasikan voltase dan/atau frekuensi dari sinyal seluruh sistem sebelum televisi dapat dimasukan ke analog. Sistem yang dipergunakan dalam televisi analog NTSC (national Television System Committee), PAL, dan SECAM. Kelebihan signal digital dibanding analog adalah ketahanannya terhadap gangguan (noise) dan kemudahannya untuk diperbaiki (recovery) di penerima dengan kode koreksi error (error correction code ).
PERBEDAAN TELEVISI ANALOG DENGAN TELEVISI DIGITAL
Perbedaan yang paling mendasar antara sistem penyiaran televisi analog dan digital terletak pada penerimaan gambar lewat pemancar. Pada sistem analog, semakin jauh dari stasiun pemancar televisi, sinyal akan melemah dan penerimaan gambar menjadi buruk dan berbayang. Sedangkan pada sistem digital, siaran gambar yang jernih akan dapat dinikmati sampai pada titik dimana sinyal tidak dapat diterima lagi. Perbedaan TV Digital dan TV Analog hanyalah perbedaan pada sistim tranmisi pancarannya, kebanyakan TV di Indonesia, masih menggunakan sistim analog dengan cara memodulasikannya langsung pada Frekwensi Carrier, Sedangkan pada Pada sistim digital, data gambar atau suara dikodekan dalam mode digital (diskret) baru di pancarkan.
Orang awam pun dapat membedakan dengan mudah, jika TV analog signalnya lemah (semisal problem pada antena) maka gambar yang diterima akan banyak ‘semut’ tetapi jika TV Digital yang terjadi adalah bukan ‘semut’ melainkan gambar yang lengket seperti kalau kita menonton VCD yang rusak. Kualitas Digital jadi lebih bagus, karena dengan Format digital banyak hal dipermudah. Siaran TV Satelit Dulu memakai Analog. Sekarang sudah banyak yang digital. Tidak semua TV satelit memakai sistim Digital. Di beberapa satelit Arab banyak yang memakai mode analog.
Sebenarnya untuk menerima siaran digital untuk TV yang analog tidaklah terlalu mahal. Receiver ini hanya tinggal pasang antena dan kemudian AV nya colokkan ke TV. Untuk siaran TV satelit namanya DVB-S (Digital Video Broadcasting – Satelite). Sedangkan untuk di daratan namanya DVB-T(Digital Video Broadcasting–Terresterial) Jika anda melihat Indosiar atau Metro TV atau RCTI melalui satelit anda bisa melihat siaran TV Digital. Tidak Harus plasma, Tidak harus HD, karena stasiun TV Nasional masih memakai SDTV meskipun mereka memancarkan secara digital lewat satelit Dengan memakai TV 14 inchi yang paling murahpun anda bisa menonton TV digital. Sedangkan jika anda membeli TV LCD, hampir semua bisa menerima signal Digital tanpa alat tambahan karena sudah dilengkapi dengan receiver digital.
PENGERTIAN TEKNOLOGIN INTERNET DAN NEW MEDIA
Internet sendiri berasal dari kata interconnection-networking, merupakan sistem global dari seluruh jaringan komputer yang saling terhubung menggunakan standar Internet Protocol Suite (TCP/IP) untuk melayani miliaran pengguna di seluruh dunia.
New Media adalah media yang sedang berkembang saat ini dalam konteks teknologi,informasi maupun komunikasi.